Puluhan Tentara IDF Dihujani Peluru Saat Istirahat, Brigade Al-Qassam Rebut Kendali Drone Israel

Tentara IDF Dihujani Peluru Saat Istirahat di Kamp Bureij, Brigade al-Qassam Ambil Kontrol Drone Israel

TRIBUNNEWS.COM – Brigade Al-Qassam, sayap militer gerakan pembebasan Palestina di Gaza, Hamas, mengkonfirmasi adanya korban di pihak Israel dalam sebuah di kamp pengungsi Bureij, Gaza Tengah, Senin (1/1/2024).

Brigade Al-Qassam menyebut, penyergapan berdarah itu menargetkan tentara Israel (IDF) yang berlindung di sebuah rumah. 

“Penyergapan ini mengakibatkan jatuhnya korban jiwa, baik korban jiwa maupun luka-luka, di antara pasukan IDF. Para pejuang kemudian mundur ke pangkalan mereka dengan selamat,” tulis pernyataan Brigade Al-Qassam.

Baca juga: Perang Gaza, Apakah Hamas Menang Lawan Israel? Ini 15 Prestasi Brigade Al Qassam Menurut Analis

Laporan terkini yang belum terkonfirmasi menyebut, sebanyak 15 tentara Israel tewas dalam sekali penyergapan tersebut.

Brigade Al-Qassam menguraikan rincian penyergapan yang dilakukan oleh para anggota pasukannya.

Dijelaskan, penyergapan bermula saat pasukan khusus Israel mencari perlindungan di sebuah rumah di kamp Bureij untuk beristirahat.

Dalam posisi tersebut, IDF sebetulnya menempatkan kendaraan militer mereka sebagai perlindungan.

Meski begitu, saat lengah, pasukan Israel mendapat sergapan dari Brigade Al-Qassam yang melepaskan hujan peluru ke arah mereka dan menembaki benteng IDF tersebut.

“Hal ini mengakibatkan jatuhnya korban di kalangan pasukan Israel,” tulis pernyataan sayap militer Hamas tersebut.

Brigade al-Qassam juga menyatakan, mereka telah mengambil kendali atas pesawat tak berawak Israel yang melakukan misi intelijen di Beit Hanoun di Jalur Gaza utara.

“Selain itu, tank Merkava Israel menjadi sasaran peluru al-Yassin di utara kamp pengungsi Bureij di Jalur Gaza tengah,” tambahnya.

Baca juga: Bobby Trap Ala Brigade Al Qassam: Pancing IDF ke Terowongan, Duaar, Satu Pasukan Israel Kena Jebakan

Anggota pasukan bersenjata Brigade Al-Quds, sayap militer Jihad Islam Palestina, hadir saat Brigade Al-Qassam, sayap militer Hamas, menyerahkan 10 sandera Israel kepada Komite Palang Merah Internasional di Kota Gaza, Gaza pada 28 November 2023. (Stringer – Anadolu Agency)

Sementara itu, Brigade al-Quds, sayap militer Gerakan Jihad Islam, mengeluarkan pernyataan yang menegaskan, pasukan mereka telah terlibat dalam konfrontasi sengit sejak Senin dini hari dengan pasukan pendudukan Israel di garis depan yang terletak di sebelah timur dan utara Khan Younis.

Brigade ini juga mengumumkan kalau mereka menargetkan kumpulan tentara dan kendaraan tempur Israel menggunakan roket Badr 1, di sebelah timur Kamp al-Bureij.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *